Perwirasatu.co.id-Apakah dia anak Presiden atau karena dia seorang militer? Pangkatnya hanya Kapten, yang hanya punya otoritas komando setingkat Kompi atau hanya bisa memerintahkan maks 250 orang pasukan. Tapi misi besarnya membuat Perubahan untuk mengatasi kebobrokan rezim yang diisi oleh para seniornya, para jendral yang hidup nyaman sambil menumpuk lemak di sekitar lingkaran perut dan pipinya.. sambil terus menjual kandungan negerinya yang kaya pada asing.. sementara rakyatnya dirundung kemiskinan yang parah.
Diawali mengatasi konflik dalam negeri yang terpecah, setelah itu dia gulung penguasa zalim yang tidak peduli pada rakyatnya.
Kapten Ibrahim Traore.
Sepak terjangnya mengingatkan orang pada Muamar Khadafi, seorang Kolonel yg hanya punya otoritas komando 1 batlyon atau 1500 pasukan, tapi bisa menggerakkan seluruh angkatan perang meruntuhkan monarki di negaranya Lybia yang diiisi oleh para Jendral tambun yang mengais hidup dipinggiran kekuasaan, walaupun sepak terjang dan akhir sejarahnya cukup memprihatinkan.
Kapten Ibrahim Traore, semoga tetap konsisten dan istiqomah untuk rakyatnya.
(Tim Liputan)
Tulis Komentar