Peringati HPN ke 79, Ketua DPW AWPI Jatim : Jurnalis harus jaga integritas

$rows[judul]

Perwirasatu.co.id-Malang- Dalam rangka memperingati Hari pers  Nasional ( HPN) ke 79 , Asosiasi Wartawan Profesional Indonesia  ( AWPI) Dewan Pimpinan Cabang Kabupaten Malang, menggelar  tasyakuran pemotongan tumpeng dan kue tar, acara terbilang sukses meskipun di gelar secara sederhana, yang  di hadiri  seluruh jajaran pengurus dpc Awpi kab malang dan muspika setempat ,   minggu 9/02/25  bertempat di rumah makan warung Balung kecamatan  poncokusumo kabupaten Malang. 

Turut hadir ketua AWPI Jatim Sri  Agus Mahendra ,  Dia memberi Apresiasi kepada ketua awpi kab malang Sunarto beserta kajarannya,yang telah menggelar kegiatan ini.wartawan yang tergabung di awpi   khususnya wilayah jawa timur , harus bersifat  independensi dalam menjalankan tugas, indenpendensi  merupakan fondasi utama bagi seorang wartawan agar dapat menghasilkan berita yang akurat, dan berimbang.

Dalam bertugas , dilarang bertamu ( silahturohim) ke instansi pemerintahan maupun suwasta,  jika mau pertamu harus jelas , punyak data untuk di konfirmasi, atau pembahasan terkait berita , kerjasama iklan, bukan  silahturohim , ujar Mahendra,

"Seorang wartawan wajib bersikap independen, menghasilkan berita yang akurat, berimbang, dan tidak beritikad buruk. Ini adalah kode etik yang harus dipegang teguh dalam setiap laporan", 

Ia juga menjelaskan bahwa berita yang tidak berimbang atau dipengaruhi oleh kepentingan tertentu dapat merusak kredibilitas media dan kepercayaan publik. Oleh karena itu, wartawan harus mampu menjaga jarak dari segala bentuk intervensi dan kepentingan pribadi.

"Kredibilitas seorang wartawan terletak pada kemampuannya menjaga independensi. Jangan sampai ada kepentingan yang mempengaruhi berita yang disampaikan Jurnalis harus selalu menjaga integritas dan menulis berdasarkan fakta, bukan opini pribadi," tegasnya.

( Kaperwil Jatim)

Tulis Komentar

(Tidak ditampilkan dikomentar)