GANN Malang Raya dan STIE Malangkucecwara Teken MoU Terkait Pencegahan Narkoba

$rows[judul]

Perwirasatu.co.id-Malang- Generasi Anti Narkoba Nasional (GANN) Wilayah Malang Raya dan Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Malangkucecwara menyepakati Memorandum Of Understanding (MoU), yang berlangsung di Kampus STIE, pada Senin (5/5/25). 

Mou antara GANN dan STIE Malangkucecwara ini bertujuan untuk menciptakan sinergitas dalam upaya pencegahan dan penanggulangan Narkotika dikalangan mahasiswa kampus. 

Dwi Indro Tito Cahyono S, H, M. M (Sam Tito) mengatakan, pihaknya akan terus menyosialisasikan tentang bahaya narkoba kepada para mahasiswa. 

"Kami akan melaksanakan penyuluhan anti narkoba dan akan memasangkan banner- banner di setiap sudut kampus STIE Malang,"ujarnya. 

Ketua STIE Malangkucecwara, Drs. Bunyamin, M. M.,ph.D mengungkapkan, keterbatasan pihak kampus dalam menekan dan memerangi narkoba sehingga berkolaborasi dengan GANN. 

"Minimnya pengalaman pihak kampus terkait narkoba sehingga kami bersinergi bersama generasi anti narkoba Malang Raya untuk menekan angka penyebaran narkoba di lingkungan mahasiswa," katanya.

(Biro Malang)

Tulis Komentar

(Tidak ditampilkan dikomentar)