Perwirasatu.co.id-Garut-Oknum dokter kandungan berinisial MSF (33) di Kabupaten Garut yang viral karena diduga melakukan pelecehan seksual terhadap pasien, diketahui mengidap gangguan kejiwaan bipolar afektif.
Kasat Reskrim Polres Garut, AKP Joko Prihatin, menerangkan bahwa tersangka MSF mengidap ganguan birolar afektif berdasarkan hasil pemeriksaan tim psikiater Rumah Sakit Polri Sartika Asih Bandung.
“Hasil pemeriksaan menunjukkan bahwa tersangka mengalami gangguan afektif bipolar,” katanya, Senin (19/5/2025).
Namun Joko menegaskan proses hukum terhadap MSF tetap berjalan. Menurut pemeriksaan medis, tersangka masih dianggap mampu mempertanggungjawabkan perbuatannya di hadapan hukum.
Polisi sebelumnya menetapkan MSF sebagai tersangka setelah menerima sejumlah laporan dugaan pelecehan seksual dari para korban yang merupakan pasiennya.
Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Provinsi Jawa Barat mencatat ada sembilan orang korban dalam kasus ini. Seluruh korban telah mendapatkan pendampingan dan perlindungan hukum selama proses penyidikan berlangsung.
“Proses hukum tetap berjalan. Berkas perkara telah kami serahkan ke Kejaksaan Negeri Garut lengkap dengan hasil pemeriksaan kejiwaan tersangka,” ujar Joko.
Saat ini penyidik masih menunggu hasil telaah dari jaksa untuk memastikan apakah perkara tersebut dapat segera dilimpahkan ke persidangan.
(Red)
Tulis Komentar